7:30 PM
slamet
LokasiPada intinya lokasi yang digunakan sebagai kegiatan Timur Langit dapat dimana saja, selama lokasi tersebut representative untuk digunakan sebagai media aktifitas alam bebas, hal tersebut karena Timur Langit bergerak di bidang Jasa, namun lokasi yang biasa kami gunakan adalah sebagai berikut : Kawasan Wisata Alam Bandulan, Pacet, Kab. Mojokerto.Kawasan Wisata Alam Bandulan Pacet adalah sebuah wilayah kecamatan yang terletak di Kabupaten Mojokerto, Provinsi Jawa Timur, Indonesia. Wilayah Kecamatan ini terletak di sebelah timur Kota Mojokerto, berbatasan dengan kecamatan Trawas di bagian timur, kecamatan Kutorejo di utara, kecamatan Gondang di barat dan bagian selatan berbatasan dengan hutan wilayah Batu.Pacet berada di daerah dataran tinggi karena, yaitu ± 600 m dari permukaan laut, oleh karena itu, menempatkan Pacet sebagai daerah wisata yang perlu diperhitungkan khususnya di Jawa Timur. Dan lokasi tersebut diatas merupakan pilihan lain tempat wisata bagi penikmat panorama alamyang sejuk dan bebas polusi.Berada diatas lahan seluas 2 Ha, lokasi ini diciptakan menjadi tempat yang nyaman untuk melaksanakan kegiatan wisata arung jeram, outing/outbound perusahaan maupun tempat yang nyaman untuk berekreasi keluarga, dan dilengkapi oleh fasilitas Pendopo (lobby), Camping Ground, Outbound Area, High Rope Area serta shower room yang representatif.
Di lokasi ini selain dapat digunakan sebagai tempat kegiatan outdoor activity (fun outbound, gathering, outing dll), dapat juga digunakan sebagai salah satu media alternative kegiatan petualangan, yaitu wisata arung jeram (rafting), dengan mengarungi sungai kromong dengan panjang kurang lebih 6 km dengan gradian 40 derajat berada di grade 2 s/d 3 jumlah jeram kurang lebih 70 jeram serta waktu tempuh 3 jam dengan ilustrasi diatas anda akan dibawa beradventure selama kurang lebih 3 jam dan no flat jeram , dari awal start s/d akhir pengarungan anda akan di " hajar habis " oleh rapid jeram dan rasakan sensasinya , dalam pengarungan akan melewati 2 dam setinggi 3 meter , sudah pasti dijamin akan memompa adrenalin anda semakin tinggi , rafting di kali kromong ini adalah gabungan pure nature rafting dengan rafting di dam buatan.
Mojopahit Agro Lestari (Hotel Sativa Group) Pacet Mojokerto.Mojopahit Agro Lestari (Hotel sativa Group) terletak di area Pacet pada ketinggian 450 meter diatas permukaan air laut dengan pemandangan Gunung Penanggungan. Mojopahit Agro Lestari mempunyai konsep Pedesaan dan Pertanian yang didalamnya terdapat sarana akomodasi dengan menerapkan konsep rumah desa yang berarsitektur Jawa, dimana disekitarnya terdapat sekelompok Petani yang melakukan aktivitas pertanian sehari – hari sebagai mata pencahariannya.
Mojopahit Agro Lestari mempunyai fasilitas untuk menunjang program – program yang kami tawarkan, seperti : Area Pembibitan & Budidaya Tanaman Hias, Area Hijau/Area Permainan, dan Outbound Track. Selain itu kami juga mempunyai fasilitas untuk rekreasi, seperti: Air Terjun, Kolam Renang, dan Area Jogging.
Sungai Sumberdandang, Batu Kab. Malang.Lokasi ini terletak di desa Bayem kecamatan Kasembon Kabupaten Malang. Mencapai lokasi ini tidak terlalu sulit, perjalanan dari arah kota Malang dapat ditempuh sekitar 45 menit perjalanan sedangkan dari arah kota Kediri dapat ditempuh sekitar 1 jam perjalanan dengan kendaraan pribadi. Dari kota Malang menuju arah barat melewati kota Batu – Pujon – Kasembon. Sedangkan dari kota Kediri menuju arah timur melewati kota Pare – Kandangan – Kasembon. Infrastuktur yang cukup baik dengan ditunjang penunjuk arah ke lokasi disisi-sisi jalan menuju lokasi menjadikan lokasi ini mudah dicapai. Lokasi ini selain dapat digunakan untuk acara outing, juga terdapat wisata arung jeram (rafting), sungai yang digunakan pada tempat ini adalah sungai Sumberdandang dengan panjang jalur untuk tempat rafting ini adalah 7,5km atau bagi para rafter pemula dapat ditempuh sekitar 2 (dua) jam.
Taman Wisata Alam Gunung Baung Kebun Raya Purwodadi Kab. Pasuruan.Tempat ini tak sekedar menawarkan pesona keindahan alam yang memukau. Tetapi alasan utama yang siap didapat, adalah berjuta pengalaman menarik sebagai wahana pendidikan alam dan lingkungan. Lokasi ini berada di belakang Kebun Raya Purwodadi, Pasuruan yang berda Di atas lahan seluas 195,5 hektar. Luas ini juga termasuk area hutan dan Gunung Baung.
Di kawasan Gunung Baung ini masih dapat dijumpai puluhan bermacam jenis spesies flora dan fauna. Untuk flora misalnya, ada bambu lebih dari 10 jenis, pohon klerek, pohon eloh, dan masih banyak lainnya. Sedangkan untuk fauna, ada bermacam-macam seperti trenggiling, landak, kucing hutan, babi hutan, kera, lutung jawa, kelelawar, ular, burung, dan masih banyak jenis binatang lainnya.
Posted in:
0 comments:
Post a Comment